Sabtu, 09 Maret 2013

Danau Sentani Meluap

Saya bener-bener gak akan ngerti kejadian ini kalo salah seorang temen saya yang tinggal di dekat Danau Sentani ngomong soal hal ini. Entah emang saya yang gak denger sama sekali atau memang kejadian ini gak masuk pemberitaan sama sekali (masuk tapi gak heboh kali ya..)
 Kata temen saya (ini sumber info yang akurat, karena sejak lahir udah tinggal dekat danau luar biasa ini..) jarang-jarang Danau Sentani meluap. Bisa aja sih karena curah hujan yang akhir-akhir ini meningkat di sekitar Kota dan Kabupaten Jayapura, tapi tiap tahun kan hujan juga gila-gilaan. Tahun lalu aja, sekitar rumah saya pada kebanjiran (kalo ini beritanya sampe masuk jaringan TV nasional), tapi Danau Sentaninya aman-aman aja tuh...Waduh, gak tahu ada penyebab apa lagi di balik naiknya air ini deh, yang pasti beberapa rumah sudah mulai tergenang...

Rumah penduduk, tergenang hingga lantai rumah

Salah satu bekas restoran yang tergenang hingga di lapangan parkirnya, tampak Danau Sentani di belakangnya
                                           

Tidak ada komentar:

Posting Komentar